Buat kalian yang sudah menjerumus lama di dalam hubungan seksual pastinya tidak jarang lagi membicarakan atau berkonsultasi dengan orang lain seperti ingin mendapatkan tips atau ingin mendapatkan saran ketika menemui masalah saat berakviitas ranjang dengan pasangannya. Tidak ada salahnya untuk berbicara hal sensitif seperti ini dengan orang yang anda kenal tetapi ada batasannya dan harus beretika agar tidak menyinggung atau mempermalukan diri sendiri jadinya.
Bicara soal kehidupan seks haruslah pandai memilih kata-kata dan tentu jangan terlalu sembarangan juga, jadi buat kalian yang masih kurang tahu bagaimana melakukannya coba simak berikut ini tips dan etika ngobrol seks paling tepat dengan orang dekat anda, simak sampai selesai ya!
1. Langsung saja ke inti pembicaraannya
Kalian mau berbicara tentang pengalaman seks maka hindari untuk tidak bertele-tele atau menguak semua hal yang kalian alami kepada orang lain, kenapa begitu? alasannya kalian bisa membuat malu diri sendiri atau bahkan tidak terlihat sopan di depan mereka jadi apa yang menjadi alasan utama kalian ingin membicarakan soal seks langsung saja dibahas kesana maka akan lebih cepat selesai mendapatkan pendapat atau saran yang diinginkan dari orang lain.
2. Jangan ungkap rahasia pasangan anda kepada orang lain
Entah itu teman dekat anda atau keluarga anda sendiri, ketika menceritakan seputar masalah seks dengan mereka jangan pernah mengungkap apa yang pasangan kalian punya dan kekurangan dia. Jadi alangkah lebih baik dijaga rahasianya karena sedari awal soal aktivitas intim itu merupakan momen dan fakta untuk kalian berdua saja bukan diketahui oleh orang lain alasannya adalah jangan sampai kalian malah menjatuhkan harga diri pasangannya sendiri di depan orang-orang ya.
3. Berbicaralah pada orang yang paling bisa dipercaya
Mungkin kalian mengalami masalah tertentu yang serius saat momen bercinta sehingga tidak bisa didiamkan dan perlu mendapatkan saran atau pendapat dari orang? maka disini carilah orang yang benar-benar kalian dekat dan percaya atau lebih bijak konsultasi saja ke dokter ahli.